Selasa, 08 Oktober 2019

REKOMENDASI LAGU MINGGU INI : AKMU - HOW CAN I LOVE THE HEARTBREAK, YOU'RE THE ONE I LOVE (Bahas Lirik)

Ohaloooo sobatt blog.
Sudah lama sekali nggak bikin sesi ini di blog (lebih tepatnya udah lama ga ngeblog sih).
Anyway aku hadir kembali untuk merekomendasikan serta bedah lirik dari lagu yang lagi nyantol banget di kuping dan hati di minggu ini.
Untuk minggu ini dimenangkan oleh duo kakak beradik asal korea selatan yang sudah debut sejak Mei 2014, pemenang KPop Star 2 dan bernaung di YG entertaiment, tidak lain tidak bukan adalah Akdong Musician yang secara resmi telah mengganti nama menjadi AKMU.
(Tepok tangan)
Sesuai yang sobat kpop ketahui bersama, AKMU sudah 2 tahun tidak comeback, karena Lee Chan Hyuk, sang song writer, menjalani wajib militer sebagai marine soldier.
Akhirnya penantian panjang fans akmu, yg family stan, serta general publik yang mencintai mereka dan sudah menunggu lama terbayar sudah dengan hadirnya album 'Sailing' tepat pada tanggal 25 September 2019 yang lalu.
Source: YG Entertaiment.
Sejujurnya seluruh lagu dalam album ini bagus semua, secara pribadi aku malah setuju kalau album ini jadi nominasi Album of The Year, bahkan setuju banget kalau sampai menang.
Tapi kalau disuruh milih lagu mana yang mau direkomendasikan, jawabannya adalah main track mereka yang judulnya : How Can I Love The Heartbreak, You're The One I Love.
Wow dari judulnya aja udah ambyar banget emang.
Buat kalian yang belum denger lagunya dan belum lihat music videonya yang terombang ambing di lautan gelora, sok atuh check it out.
Sudah ada caption berbahasa inggris yang memudahkan pada fans internasional untuk mengerti dan makin hanyut dalam makna lagu yang ingin disampainkan Lee bersaudara ini.

Secara keseluruhan inti dari lagu ini adalah tentang seseorang yang berada hampir di ujung hubungannya. Dari semua masalah dan pahitnya cinta, dia tetap ingin bertahan, karena dirasa paling mudah dibanding berpisah. Tapi setiap hari yang dia lihat malah gerbang menuju perpisahan. Tapi dia masih ingin mempertahankannya karena mengingat kalau cinta yang mereka punya itu sedalam lautan dan ga bakal hilang sampai lautan mengering alias mustahil. Jadinya bagaimana dia bisa suka dengan perpisahan, kalau orang yang dia cinta itu masih pasangannya.

Setelah denger lagu ini, perasaan yang tadinya baik baik aja, padahal lagi dalam hubungan yang baik baik aja, bisa tibatiba ikut sakit bin pedih. Lee Chanyuk sukses besar dalam menulis lagu ini. Melodinya bikin orangorang tersentuh, ditambah suara Suhyun, penjiwaannya, penekanan dalam tiap kata yang dilantunkan, bener bener menunjukkan bahwa AKMU sudah bertumbuh lebig dewasa.
Luar biasaaaa.

Senin, 07 Oktober 2019

Edisi : Akhirnya ke Palembang!

Palembang, 29-31 Desember 2017
Museum Sultan Mahmud Badarddin II

Al-Quran Raksasa

Jembatan ampera dari sungai musi

Udah lama pingin banget ke Palembang, tapi setiap bilang gitu, orang rumah yang notabene udah pernah kesana semua bakal bilang: ngapain, ga ada apa apa disana.
Ih padahal aku kan pingin liat sungai musi, pingin makan mpekmpek asli sana, apa bedanya sama mpekmpek di lampung, pingin liat Gelora Sriwijaya yang saat itu lagi persiapan untuk Asian Games.
Akhirnya suatu hari di bulan Desember, setelah pusing liat anaknya yang galau ga kerja kerja, si ibu tibatiba berkata: ke Palembang yuk dek.
Wow tentu langsung ku iyakan dengan sengenap jiwa.
Jadilah ini merupakan trip pertama berdua ibu setelah lulus kuliah dan menjadi pengangguran selama setahun.

Dengan nekat beli tiket kereta ke palembang, trus nginep di hotel, hari keduanya nginep di rumah sodaranya tetangga.
Jalan jalan lihat Al-quran raksasa, terus lanjut ke sungai musi dan jembatan ampera. Trus naik sampan ke pulang kemaro (pulau yang ada di tengah sungai musi, sejarahnya menarik untuk dibaca).
Akhirnya bisa melihat sungai musi dengan mata sendiri, makan mpek mpek langsung dari asalnya yang ternyata ya sama aja kayak yang di lampung.
Palembang panas banget, tapi seru.
Next time bakal trip berdua ibu kemana lagi yaa, semoga ada rezeki waktu dan kesehatan.

See ya!

Edisi : Jakarta - Subang

Jakarta-Subang, April 2018

Akhirnya setelah menganggur setahun lebih dan ditolak berkali kali, aku dapet kerjaan, alhamdulillah yey!

Tapi harus merantau lagi jauh dari rumah. Gapapa mumpung masih muda ada kesempatan, sikaatt.

Jadi aku tuh ikut program Management Trainee di PT. Malindo Feedmill, Tbk.
Kalo pada belum tau perusahaan apaan tuh malindo, bisa diliat Di sini , intinya ini perusahaan di bidang pakan ternak gitu.
Ga ngerti jobdesknya apa, ngapain aja, pokoknya daftar aja, interview, psikotes, lolos, selamat anda training 8 bulan. Wow. Ntaps.
Trainingnya di farm internal ayam broiler komersial di Subang, Jawa Barat. Rencananya tadinya aku di Subang selama 3 bulan alias 1,5 periode ayam broiler sebelum dipindah ke farm lain di daerah lain.
Berasa perawan di sarang penyamun, karena bener bener di tengah hutan karet dan jauh dari mana mana.
Supir kantor yang nganterin ke kandang sampe nanya: mbak, yakin berani mbak? Hutan lho ini mbak.
Yah saya bismillah aja pak, udah hopeless nganggur kelamaan lho ini saya masa mau nyerah gitu aja liat hutan.
Alhamdulillah 3 bulan dilewati dengan selamat walau sempat kecelakaan tunggal motor sampe tulang di tangan dislokasi, walau digodain anak kandang, walau makannya begitu aja, walau ke indomart aja setengah jam, walau cewek sendiri di kerumunan akang akang, aku berhasil melewatinyaaa.
Bye Subang!




RELEX SMILE DAN TANAM LENSA MATA DI RSI SULTAN AGUNG SEMARANG

Halo semuanya, Udah lama nggak nulis di blog ini, selama pandemi blog ini jadi ikutan sepi. Padahal banyak banget hal yang bisa diceritain d...